Oleh : Ridwan Al Fatih
Tak ada kegiatan lebih indah,
Selain dibulan juni,
Meski tanpa diksi rindu, bulan juni dinanti penuh suka cita memayungi hati.
Kutuliskan kisah kasih dibulan juni
Penuh cinta berujung pertemuan hati,
Meski terbengkalai gemuru ombak,
bukan berarti cintaku pupus
Bukan berarti rasaku pejam
Bukan arti pertemuan lenyap
Bulan juni, beriuh pemburu elok permata hati,
Bertabur bintang bersinar terang membingkai batin,
Meminang raga menuju tahta impian ini.
Memantaskan diri menyambut indahnya hidup masa kini,
Memulangkan pertemuan menuju singgasana pernikahan dua insan sehati, menjalankan hidup hingga kini.
Bagaikan dulang dengan tudung saji
Tak terpisahkan hingga akhir hayat menanti
Surabaya, 22 Juni 2018
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan kolom komentar diisi